DokterSehat.Com – Penggunaan lensa kontak bisa membantu banyak orang untuk membantu mereka mengatasi masalah mata minus sekaligus membuat penampilan mereka menjadi lebih cantik. Sayangnya, menggunakan lensa kontak juga harus dilakukan dengan berhati-hati. Pakar kesehatan menyebutkan jika lensa kontak harus rutin dibersihkan dan kita juga tidak diperbolehkan untuk menggunakannya terlalu lama agar tidak mudah terkena masalah kesehatan mata yang tidak diinginkan. Sayangnya, wanita ini mengabaikan hal ini dan matanya pun akhirnya terkena infeksi bakteri yang cukup parah.
Photo Credit: Instagram/ Tisusilo
Wanita yang memiliki akun Instagram @tisusilo ini mengaku ceroboh dalam menggunakan lensa kontak. Ia cenderung malas untuk membersihkan lensa kontaknya sehingga terkena infeksi bakteri yang cukup parah ini. Di dalam akun instagramnya ini, Ia mengunggah foto yang jelas-jelas menunjukkan perubahan pada mata kirinya. Mata kirinya ini mengalami merah-merah dan membengkak. Sehari kemudian, muncullah titik putih pada bagian tengah pupil yang membuatnya tak bisa melihat.
Karena kondisi kesehatannya ini, wanita ini pun akhirnya memeriksakannya ke dokter untuk mendapatkan terapi khusus dan obat tetes mata yang diharapkan mampu menyembuhkan infeksi bakteri pada matanya.
Secara terpisah, pakar kesehatan mata dari RS Husada bernama dr. Liliani Wahyu, SPM, berkata bahwa lensa kontak atau soft lens sebenarnya tidak pernah direkomendasikan oleh dokter spesialis mata manapun di tanah air. Beliau menyebutkan jika dengan menggunakan lensa kontak, maka kornea mata bisa kekurangan oksigen dan memiliki resiko besar untuk terluka. Beliau sendiri lebih menyarankan penggunaan kacamata atau Rigid Gas Permeable (RGP) yang dianggap lebih aman bagi kesehatan mata. Sebagai informasi, RGP ini mirip dengan lensa kontak namun hanya dijual di klinik-klinik kesehatan mata sehingga penggunaannya pun akan jauh lebih aman dan meminimalisir resiko terkena berbagai masalah kesehatan layaknya infeksi yang tentu bisa mengancam penglihatan.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
Belum ada tanggapan untuk "Gara-Gara Malas Membersihkan Lensa Kontak, Mata Wanita Ini Terkena Infeksi Bakteri"
Posting Komentar